Kenali Yuk, Perbedaan Salon Mobil, Auto Detailing dan Bengkel Mobil

Saat ini marak sekali jasa pelayanan kendaraan kesayangan Anda dalam menangani berbagai mcam permasalahan, mulai dari kebersihan kendaraan Anda bahkan sampai kerusakan. Pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai perbedaan ketiga jenis layanan salon mobil, auto detailing dan bengkel mobil.

Melihat dari namanya, mungkin kamu sudah bisa meraba bedanya salon mobil, auto detailing, dan bengkel mobil. Tetapi, beberapa orang kadang bisa tertukar atau bingung memahami dua layanan tersebut.

Salon mobil, auto detailing, dan bengkel mobil memiliki banyak perbedaan. Ada yang mempercantik tampilan mobil, dan ada lagi yang fokus menjaga performa mobil. Oleh karena itu, beberapa pemilik mobil sering menggunakan ketiganya untuk perawatan berkala. Namun hati-hati, jangan sampai salah tempat ya.

Salon mobil

Salon mobil hampir sama dengan salon kecantikan, yaitu berfokus pada perawatan tampilan, meliputi kebersihan eksterior, interior, dan ruang dapur pacu. Ada beberapa perawatan salon mobil yang ditawarkan, seperti cuci secara menyeluruh, poles, waxing, semir ban, pembersihkan kaca, penyedotan debu di dalam kabin, mencuci ruang mesin atau engine cleaning, dan sebagainya.

Auto Detailing

Sedangkan auto detailing menyediakan layanan paint correction yang bisa dilakukan dengan compounding, polishing dan glazing, atau coating untuk membuat tampilan mobil makin kinclong. Auto detailing juga memberikan proteksi dan layanan after sales berupa maintenance yang jangka waktunya tergantung dari paket-paket perawatan yang disediakan.

Bengkel Mobil

Meski beberapa bengkel mobil menyediakan layanan yang disediakan oleh salon mobil, namun layanan utamanya adalah seputar perawatan mesin, suku cadang, dan menjaga atau mendongkrak performa mesin.

Layanan bengkel mobil beragam dan tergantung spesialisasi. Umumnya, bengkel resmi akan menyediakan semua layanan mulai dari mesin, kaki-kaki, AC, kelistrikan dan elektronik, penggantian spare parts, dan lain-lain. Namun, bengkel resmi akan bekerja sesuai standar operasional, sehingga tidak melayani custom mobil.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *